Maka makanlah yang halal lagi baik dari rezeki yang telah diberikan Allah kepadamu, dan syukurilah nikmat Allah, jika hanya kepadaNya sajalah kamu menyembah

(QS. An Nahl :114)

Tips Mengolah Sayuran Agar Tetap Segar



Share

Serba-Serbi Mengolah Sayuran

  1. Sayuran bakal bersih terhindar kuman dan kotoran, jika direndam dalam air yang telah dibubuhi garam. Diamkan sekitar 10 menit, angkat kemudian cuci kembali dengan air mengalir hingga benar-benar bersih.
  2. Sayuran akan tetap hijau, segar, dan renyah jika dicuci dengan air dingin. Kemudian dikeringkan dengan lap sampai kering. Masukkan dalam kantong pelastik dan simpan didalam kulkas.
  3. Agar kesegaran sayur juga buah-buahan bertahan lebih lama, sebelum disimpan dikulkas. Sebaiknya masukkan spons atau busa bersih yang bertugas menyerap kelebihan air yang akan menyebabkan sayuran membusuk.
  4. Keliru jika menyangka sayuran mentah mengndung lebih banyak nutrisi dan antioksidan. Sebuah penelitian di Eropa menunjukan zat antioksidan yang dikandung sayuran yang dimasak, diiris atau dilumatkan lebih banyak dan mudah diserap tubuh ketimbang sayuran yang masih mentah. Namun,
  5. Vitamin C mudah larut dalam air dan peka terhadap panas. Sebab itu masaklah sayuran sesingkat mungkin, karena akan mengurangi kandungan nutrisinya. Cara terbaik, kukus dayuran tidak lebih dari tujuh menit. Bila direbus, masukkan sayuran saat air sudah mendidih.
  6. Agar sayuran matang tetap terlihat segar, didihkan air yang telahhditambahkan garam dan gula pasir. Kemudian masukkan potongan sayuran. Biarkan mendidih dan setengah lunak, angkat. Masukkan sayuran dalam air es, biarkan hingga sayuran dingin, tiriskan. Cara ini akan menghentikan proses pemasakan, sehingga sayuran akan terlihat tetap hijau dan tidak terllu ‘matang’

Oleh: Resep Halal

0 comments:

Posting Komentar